Peringati Hari Perhubungan ke-51, Benyamin : Sektor Transportasi Sangatlah Berarti

    Peringati Hari Perhubungan ke-51, Benyamin : Sektor Transportasi Sangatlah Berarti

    TANGSEL - Wali Kota Tangerang Selatan (Tangsel) Benyamin Davnie mengungkapkan bahwa sektor transportasi sangatlah berarti bagi Indonesia, termasuk bagi masyarakat di wilayahnya. 

    Hal tersebut diungkapkan Benyamin dalam apel peringatan Hari Perhubungan ke-51 yang dilangsungkan di Terminal penumpang tipe C BSD, Serpong, Tangsel, Senin (19/9/2022).

    "Data BPS menunjukkan, sektor transportasi berhasil tumbuh 21, 27 persen di kuartal kedua tahun 2022. Dengan memberikan sumbangan positif terhadap pertumbuhan ekonomi nasional yang mencapai 5, 44 persen. Pencapaian ini harus kita syukuri, di tengah tantangan sektor transportasi masih memberi kontribusi tang berarti bagi Indonesia, " papar Benyamin. 

    Capaian tersebut, kata Benyamin, menjadi awal yang baik bagi bangsa Indonesia dalam menghadapi tantangan yang hadir di masa pemilihan pascapandemi Covid-19. 

    "Di mana kita harus menghadapi perekonomian yang belum sepenuhnya bangkit. Banyak negara mengalami krisis ekonomi dengan tingkat inflasi yang melambung tinggi. Namun kita harus bersyukur, Indonesia mampu menghadapi krisis global ini. Di sektor transportasi nasional pun kebangkitan itu mulai terlihat, " jelasnya. 

    Meski begitu, lanjut Benyamin, tak dipungkiri bahwa di tengah pencapaian yang luar biasa ini, masih ada hal yang perlu diperbaiki. 

    Menurutnya, ada banyak pembangunan yang segera harus dituntaskan untuk meningkatkan konektivitas di seluruh Nusantara. 

    "Masih banyak pekerjaan rumah yang harus diselesaikan untuk meningkatkan kesejahteraan transportasi. Perlu lebih agresif lagi untuk menciptakan integrasi antarmoda di seluruh Indonesia dan juga tantangan lainnya, " tuturnya. 

    Untuk mewujudkannya, diperlukan kolaborasi dan sinergi dari seluruh pihak. Sebab, kata Benyamin, tantangan ini tak dapat dihadapi sendiri. 

    Hal tersebut sesuai dengan tema yang diusung dalam Hari Perhubungan kali ini, yaitu "Bangkit Maju Bersama".

    "Kita tak akan cepat bangkit, jika kita tak bersama, tak bersatu. Ibarat kata pepatah, sebatang lidi akan mudah dipatahkan, tapi segenggam lidi akan sulit diruntuhkan. Begitu juga seluruh stakeholder harus berkolaborasi, bahu-membahu untuk membangkitkan kembali sektor transportasi dengan peran kita masing-masing, " terang Benyamin. 

    Hal itu sangatlah penting untuk diwujudkan. Tujuannya hanya satu, yakni guna menopang sektor kehidupan masyarakat. 

    "Sehingga akan berdampak kepada terwujudnya masyarakat yang adil dan makmur sesuai cita-cita kita bersama, " lanjutnya. 

    Untuk itu pada momen Hari Perhubungan ini, Ia menyampaikan apresiasinya kepada seluruh insan transportasi. 

    "Yang bertugas di desa, kota, atau di pulau-pulau terpencil yang telah mengabdi demi menjaga konektivitas. Saya mengajak kepada semua untuk mengenang jasa terdahulu yang gugur dalam tugas memajukan transportasi indonesia. Kenang mereka semua sebagai pahlawan transportasi, " pungkasnya. (Hendi)

    transportasi walikota
    Suhendi

    Suhendi

    Artikel Sebelumnya

    Polsek Ciputat Timur Bagikan Sembako Kepada...

    Artikel Berikutnya

    Bersama BPS, Pemkot Tangsel Bakal Segera...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Hendri Kampai: Merah Putih, Bukan Abu-Abu, Sekarang Saatnya Indonesia Berani Jadi Benar
    Hendri Kampai: Swasembada Pangan dan Paradoks Kebijakan
    Polres Tangsel Amankan 17 Pelaku Curanmor, Salah Satunya Beraksi di 33 TKP
    Sambangi Pos Kamling, Bhabinkamtibmas Polsek Pondok Aren Ajak Masyarakat Ciptakan Kondusivitas Menjelang Pilkada 2024

    Ikuti Kami